8 Perusahaan Idaman Untuk Karir Sarjana Peternakan dan Kedokteran Hewan

 


Di Indonesia terdapat sejumlah perusahaan yang sangat baik sebagai tempat berkarir bagi para sarjana jurusan Peternakan atau Kedokteran Hewan. Para sarjana tersebut tentu saja butuh tempat berkarir dalam lembaga perusahaan yang bagus, agar selain bisa mengaplikasikan ilmunya, juga mendapatkan gaji atau pendapatan yang bagus. Dan juga kemajuan karir yang bagus tentunya. Tentu wajar kalau Anda mencari tahu DAFTAR PERUSAHAAN IDAMAN BAGI LULUSAN SARJANA PETERNAKAN DAN KEDOKTERAN HEWAN.


Berikut ini perusahaan terbaik Indonesia untuk tempat berkarir bagi lulusan sarjana peternakan, kedokteran hewan, manajemen, agribisnis, dan ekonomi bisnis.


1. Charoen Pokhpand Group


Charoen Phokhpand Group atau PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk adalah perusahaan peternakan terbesar di Indonesia. Perusahaan ini aslinya dari Thailand. Namun keluarga pendirianya sudah lama mengembangkan bisnis di Indonesia. Mereka sudah merintis bisnis di Indonesia sejak 1972. Ada salah satu anak pendirinya yang mengurusi bisnis di Indonesia. Indonesia merupakan salah satu market terbesar mereka selain Thailand. Di Indonesia bisnis group ini sudah sangat banyak dan terintegrasi. Dari mulai pakan ayam, pengolahan dan Pengawetan Produk Daging dan Daging Unggas, Produk Farmasi untuk Hewan, Cold Storage, hingga produk olahan jadi seperti Sosis. Group ini merupakan salah satu pengguna dan penampung sarjana peternakan dan kedokteran hewan terbesar di Indonesia. Para sarjana baru biasanya mengidolakan kerja di perusahaan ini. 


2. Japfa Group


Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) atau Japfa Group merupakan pemain bidang poultry terbesar kedua di Indonesia. Namun ini perusahaan asli Indonesia yang terbesar di bidangnya. Sudah berdiri sejak 1971. Pabriknya ada di banyak kota. Bahkan mereka juga sudah punya anak-anak usaha di luar negeri. Pendirinya aslinya orang Jawa Timur. Perusahaan ini juga sudah besar bisnis dan sangat terintegrasi. Bisnisnya mulai dari pembibitan, peternakan ayam dan usaha peternakan lainnya, meliputi budi daya seluruh jenis peternakan, perunggasan, perikanan dan usaha lain yang terkait, dan menjalankan perdagangan dalam dan luar negeri dari bahan serta hasil produksi. Salah satu produk ini yang terkenal ialah merek Sozis yang disukai anak2. Salah satu kelebihan perusahaan ini, kabar iklim kerjanya di dalam lebih kekeluargaan dan akrab. 


3. Cargill Indonesia


Cargill Group ini perusahaan Amerika, hadir di 70 negara termasuk di Indonesia. Mereka juga punya divisi bisnis nutrisi untuk hewan. Pada 1974, kami memulai bisnis nutrisi hewan kami di Indonesia dengan mendirikan sebuah pabrik pakan kecil di Bogor, Jawa Barat.  Perusahaan ini memproduksi lebih dari 100 jenis produk pakan berkualitas tinggi di 8 pabrik pakan tersebar di Indonesia.  Perusahaan asing ini bagus untuk karir dan memang standar gajinya tinggi.


Bacaan Terkait : 


4. PT. Sreeya Sewu Indonesia Tbk


PT. Sreeya Sewu Indonesia Tbk  ini dulunya bernama PT. Sierad Produce Tbk bergerak dalam pembibitan anak ayam (DOC/Day Old Chicks), penyembelihan ayam dan pengolahan ayam terpadu dengan fasilitas cold storage, pembuatan pakan unggas dan pengeringan jagung. Perusahaan mulai beroperasi secara komersial pada tahun 1985. Perusahaan ini sekarang dimiliki Group Gunung Sewu. Di tangan Group Gunung Sewu, bisnis berkembang pesat. Salah merek andalannya Belfood. Perusahaan ini kini makin profesional dan mengalami modernisasi. 


5. PT. CJ Feed Indonesia


Perusahaan ini merupakan bagian dari group perusahaan Korea yang bernama CJ CheilJedang Group. CJ pertama kali mendirikan pabrik di Pasuruan, Jawa Timur pada 1988. Sekarang sudah berkembang menjadi  6 pabrik di Indonesia dengan kapasitas produksi 1,8 juta ton per tahun atau 35 % dari kapasitas produksi pakan ternak di CJ Feed Group seluruh dunia. Indonesia merupakan market besar bagi CJ Group. Perusahaan ini bagus untuk karir, tapi tentu saja harus bisa mengikuti gaya kerja Korea. 


6.  PT. Malindo Feedmill


PT. Malindo Feedmill Tbk merupakan perusahaan unggas yang aslinya Malaysia. perusahaan multinasional yang memproduksi pakan ternak yang bermarkas di Lampung, Indonesia. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1983, dulunya merupakan bagian dari Leong Hup Holdings Berhad, Malaysia dan Emivest Berhad, Malaysia.  Perusahaan ini bergerak dalam bidang produksi dan perdagangan pakan ternak, terutama pakan untuk ayam broiler (pedaging), ayam layer (petelur). Selain itu perusahaan ini juga memiliki anak usaha yang memproduksi dan memasarkan parent stock DOC (Day Old Chicks), DOC komersial dan ayam Broiler.


7. PT. New Hope Indonesia


PT. New Hope Indonesia adalah bagian dari New Group, raja bisnis unggas di China. Ini perusahaan terbesar ketiga dunia di bidangnya. Skala perusahaan ini sama besar dengan Charoen Phokhpand, tapi bedanya cenderung hanya kuat di China, sedangkan CP di seluruh Asia kecuali China. Di China, CP kalah dari New Hope. Tapi ingat, China itu marketnya sangat besar, menguasai China itu sudah menguasai seperempat asia. NEW HOPE mulai menanam modal di Indonesia pada tahun 2006. Saat ini pabriknnya sudah tersebar di berbagai kota di Indonesia seperti: Surabaya, Medan,Lampung,Jakarta,Semarang (sementara),Demak,dll.


8. PT. Gold Coin Indonesia


PT. Gold Coin Indonesia ini merupakan PMA. Ini merupakan bagian dari Gold Coin Group yang merupakan pelopor pabrik pakan ternak di Asia Tenggara dengan merk dagang Gold Coin sejak tahun 1953. PT. Gold Coin Indonesia juga bergerak di bidang pakan unggas, babi, dan tepung ikan. Pada saat ini pabrik dan kantor pemasaran Gold Coin Group terbesar di Singapura, Malaysia, Indonesia, Thailand, Vietnam, China, Philipina, Srilanka, India dan Laos. Perusahaan ini juga bagus untuk berkarir bagi para sarjana peternakan, kedokteran hewan, manajemen, ekonomi dan agribisnis. 


Semoga Anda sukses !


Artikel lain: 

Lebih baru Lebih lama